Infinix Indonesia dipastikan akan segera memboyong HP gaming Infinix GT 30 Pro dalam waktu dekat. Pasalnya, perangkat telah mengantongi dua sertifikat penting.
Berdasarkan pantauan Hallo GSM, penerus Infinix GT 20 Pro ini telah terdaftar di situs sertifikasi Postel dan TKDN Kemenperin.
Ya, pada 27 April 2025, muncul perangkat Infinix dengan nomor model X6873. Perangkat terdaftar dengan nomor sertifikat 109679/DJID/2025.
Situs Postel mengungkap bahwa perangkat tersebut memiliki nama pemasaran Infinix GT 30 Pro.

Perangkat yang sama juga terdaftar di situs TKDN yang mengungkap informasi mengenai jaringan internet yang mendukungnya.
Infinix X6873 dikonfirmasi akan hadir sebagai smartphone dengan dukungan konektivitas jaringan 5G. Perangkat ini juga disebutkan memiliki nilai TKDN sebesar 35.75%.

Oleh karena itu, smartphone ini bisa dikatakan telah mengantongi izin edar di Indonesia. Meski begitu, saat ini pihak Infinix Indonesia terpantau masih belum memberikan konfirmasi ataupun bocoran mengenai kehadiran smartphone ini di Tanah Air.
Jadi, saat ini belum ada informasi mengenai spesifikasi yang akan diusung dan juga kapan tanggal peluncurannya di Indonesia.
Perihal spesifikasi, sebelumnya perangkat ini dilaporkan telah muncul di situs sertifikasi lain yang mengungkap beberapa spesifikasi yang diusungnya.
Dilaporkan bahwa perangkat terdaftar di situs benchmark Geekbench dan IMEI dengan nomor model X6873.
Berdasarkan informasi dari database, GT 30 Pro tampaknya akan hadir dengan chipset MediaTek Dimensity 8350. Kemudian, dikonfirmasi bahwa perangkat akan mengemas RAM 12GB.
Perangkat juga dipastikan akan hadir dengan OS Android 15. Pada pengujian, Infinix X6873 mencetak skor 1.204 pada tes single-core dan 4.057 pada tes multicore.
Di lain sisi, smartphone ini dirumorkan memiliki layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi 1,5K dan refresh rate 144Hz.
Perangkat disebutkan akan mengemas baterai berkapasitas 5.500mAh yang mendukung pengisian cepat 67W.
Di sisi perangkat, disematkan shoulder trigger untuk pengalaman bermain game yang next level.
Soal perangkat lunak, smartphone ini disebutkan akan beroperasi pada OS Android 15 dengan XOS 15 di atasnya.
Infinix GT 30 Pro dikabarkan akan hadir dengan kamera depan 13MP, serta kamera utama 108MP dengan OIS yang dipasangkan dengan lensa ultrawide 8MP di panel belakangnya.
BACA JUGA: Vivo Y37c Diam-diam Rilis, Punya Baterai 5.500mAh Harga Rp 2 Jutaan
Kita nantikan detail spesifikasi, ketersediaan, dan harga HP Infinix GT 30 Pro di Indonesia yang mungkin akan segera diungkap sebentar lagi. Stay tuned!