iQOO resmi luncurkan dua smartphone seri Z barunya ke India, yakni iQOO Z10 dan iQOO Z10x. Keduanya menawarkan baterai berkapasitas besar.
Selain baterai, duo Z10 ini juga mengunggulkan aspek layar yang luas, performa, dan lainnya.
Spesifikasi
iQOO Z10 yang merupakan model reguler tampil mewah dengan layar berdesain melengkung di sisi kanan kirinya.
Layar model ini menggunakan panel AMOLED seluas 6,77 inci yang menawarkan resolusi Full HD+, refresh rate 120Hz, dan kecerahan hingga 1500 nits.
Sementara itu, iQOO Z10x hadir dengan layar IPS LCD berukuran 6.72 inci yang dikelilingi bezel berukuran sedikit lebih tebal. Sama seperti model reguler, layarnya menawarkan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz.
Untuk menjaganya tetap hidup, perusahaan membekali Z10x dengan baterai berkapasitas 6.500mAh lengkap dengan dukungan fast charging kabel 44W.
Model reguler mengemas baterai yang lebih besar, yakni 7.300mAh. Pengisian dayanya bisa berlangsung cepat dengan dukungan pengisian cepat 90W.
Perihal performa, Z10 dan Z10x masing-masing ditenagai chipset Snapdragon 7s Gen 3 dari Qualcomm dan Dimensity 7300 dari MediaTek. Keduanya sama-sama dipasangkan dengan RAM LPDDR4X dan penyimpanan internal UFS 2.2.
Untuk fotografi, perusahaan membekalinya setup kamera belakang ganda yang mencakup kamera utama 50MP dan depth sensor 2MP.
Di bagian depan, iQOO Z10 dilengkapi kamera selfie 32MP. Sementara itu, model Z10x menawarkan kamera 8MP.
Duo Z10 kompak memiliki dukungan jaringan 5G, serta menjalankan OS Android 15 dengan antarmuka FunTouchOS 15. Seri ini dilengkapi fitur kekinian yang berbasis AI, seperti AI Erase, AI Super Document, Circle to Search, serta Note Assist.
Harga
iQOO Z10
- 8/128 GB 21.999 rupee (sekitar Rp 4,2 juta)
- 8/256 GB 23.999 rupee (sekitar Rp 4,6 juta)
- 12/256 GB 25.999 rupee (sekitar Rp 5 juta)
iQOO Z10x
- 6/128 GB 13.499 rupee (sekitar Rp 2,6 juta)
- 8/128 GB 14.999 rupee (sekitar Rp 2,9 juta)
- 8/256 GB 16.499 rupee (sekitar Rp 3,2 juta)
BACA JUGA: Tablet Oppo Pad 4 Pro Resmi Dirilis, Usung Baterai Besar dan Bodi Ramping
iQOO Z10 diluncurkan dalam varian wara Stellar Black dan Glacier Silver. Sementara itu, iQOO Z10x diluncurkan dengan warna sporty, yakni Ultramarine dan Titanium. Hingga saat ini, belum ada tanda-tanda mengenai kehadiran dua smartphone ini di Indonesia.