Huawei resmi mengumumkan peluncuran smartphone Huawei Mate 70 Pro Premium Edition yang akan dijual mulai tanggal 5 Maret di Cina.
Smartphone edisi khusus ini hadir dengan layar OLED 6,9 inci yang menawarkan resolusi 1.316 x 2.832 piksel, refresh rate 120Hz, dan touch sampling rate 300Hz.
Di bagian atas layarnya disematkan kamera ultrawide 13MP yang dihimpun dalam punch hole, serta sensor ToF 3D untuk biometric.
Sementara itu, panel belakang Mate 70 Pro Premium Edition dilengkapi dengan pengaturan kamera yang mencakup kamera utama 50MP berkemampuan OIS, kamera ultrawide 40MP, serta kamera telefoto periskop 48MP.
Berbeda dengan model reguler, edisi khusus ini ditenagai chipset Kirin 9020 versi down clock.
Kinerjanya didukung oleh RAM 12GB dan penyimpanan internal hingga 1TB.
Perihal catu daya, smartphone anyar Huawei ini mengemas baterai berkapasitas 5.500mAh. Baterainya dilengkapi dengan dukungan pengisian cepat kabel 100W dan nirkabel 80W.
Sistem operasi perangkat ini menjalankan HarmonyOS NEXT yang merupakan ekosistem HarmonyOS murni Huawei.
Di segi desain, memang edisi khusus ini masih identik dengan model reguler, Mate 70 Pro. Masih dengan layar berdesain flat serta panel belakang dengan modul kamera bundarnya.
Perangkat ini memiliki ketahanan dari debu dan air dengan rating IP68/69.
Perihal harga, Mate 70 Pro Premium Edition dibanderol dengan detail harga di bawah ini.
- 12GB+256GB 6.199 Yuan (Rp 14,1 jutaan)
- 12GB+512GB 6.999 Yuan (Rp 15,9 jutaan)
- 12GB+1TB 7.699 Yuan (Rp 17,5 jutaan)
BACA JUGA: Vivo V50 Lite Muncul Di Google Play Console, Spesifikasinya Terungkap
Huawei Mate 70 Pro Premium Edition diluncurkan dalam varian warna Spruce Green, Hyacinth, Purple, Snow White, dan Obsidian Black.