Setelah merilis smartphone lipat Magic Vs 2, Honor kembali meluncurkan smartphone barunya, yakni Honor Play 8T di negara asalnya, Cina.
Sesuai penamaannya, ini merupakan penerus dari Honor Play7T yang dirilis pada Maret lalu. Play 8T hadir membawa sejumlah peningkatan dari pendahulunya.
Dari segi layar, model terbaru ini memiliki layar yang lebih luas, yakni 6.8 inci dengan tipe TFT LCD yang telah dibekali resolusi FHD+ (1.080 x 2.412 piksel) dan mendukung refresh rate 90Hz.
Untuk perbandingan, pendahulunya yakni Honor Play7T tampil dengan layar IPS LCD 6,74 inci dengan resolusi yang hanya sampai HD+ (720 x 1.600 piksel).
Bukan hanya itu, Honor Play 8T juga menawarkan tampilan yang lebih fresh. Layar perangkat mengusung desain punch hole. Alih-alih poni waterdrop seperti pendahulunya.
Sementara di bagian belakang, terdapat dua modul kamera berbentuk bulat yang menampung dua kamera dan satu LED flash.
Bicara soal kamera, smartphone kelas entry-level ini dibekali kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 50MP dan depth sensor 2MP. Di bagian depan, tersemat kamera selfie 8MP.
Soal performa, Play8T diotaki chipset Dimensity 6080 besutan MediaTek yang dipadukan dengan RAM LPDDR4x hingga 12GB dan penyimpanan internal 256GB.
Kinerjanya diberi daya oleh baterai berkapasitas 6000mAh yang dijanjikan masa pakai lebih lama, hingga tiga tahun. Untuk pengisian, baterai jumbo tersebut dilengkapi fitur pengisian cepat 35W.
Untuk pengalaman audio yang mengesankan, perangkat ini memiliki speaker stereo ganda. Mengenai software, Play 8T beroperasi pada OS Android 13 yang dilapisi Magic OS 7.2.
Untuk keamanan, perusahaan membekalinya dengan sensor sidik jari yang diintegrasikan dengan tombol Power serta dilengkapi Face Unlock.
Di atas kertas, Play 8T memiliki dimensi bodi 166.7 x 76.5 x 8.2 mm dan bobot 199 gram. Perangkat dibalut dalam varian warna Blue, Black dan Green.
BACA JUGA: Spesifikasi Lengkap Xiaomi 14 Bocor Jelang Peluncuran
Honor Play 8T dijual di Cina dengan banderol harga 1.099 yuan (Rp 2,3 jutaan) untuk RAM 8GB/256GB dan 1.299 yuan (Rp 2,8 jutaan) untuk varian 12GB/256GB.