Bisakah nama channel YouTube diubah? Jawabannya tentu bisa, karena ada cara mengganti nama channel YouTube yang bahkan bisa dilakukan melalui HP maupun komputer.
Seperti diketahui, YouTube merupakan salah satu platform online yang digunakan untuk berbagi konten video dengan para pengguna lainnya yang tersebar di seluruh dunia.
Orang yang sering berbagai konten atau bahkan membuat konten untuk diposting di YouTube, disebut dengan YouTuber.
YouTuber kini menjadi salah satu hobi, bahkan profesi yang menghasilkan.
Nama channel YouTube merupakan identitas yang sangat penting yang bisa dikenali pengguna lain. Nama channel memudahkan pengguna untuk membangun dan mempertahankan keberadaan pengguna yang khas di YouTube.
Pentingnya nama channel membuatnya perlu diperhatikan, terutama oleh seorang YouTuber. Nama channel yang unik menjadi salah satu hal yang menarik perhatian pengguna lain.
Jika nama channel yang telah dibuat terasa tidak sesuai dengan isi konten ataupun terjadi typo, atau kurang menarik, jangan khawatir.
YouTube memungkinkan penggunanya untuk mengganti nama channel sebanyak dua kali dalam periode 14 hari.
Lantas, bagaimana cara menggantinya? Pastikan simak artikel ini hingga tuntas, karena ada hal penting yang harus diketahui.
Cara Mengganti Nama Channel YouTube
Tanpa berlama-lama lagi, di bawah ini kami sajikan panduan untuk mengganti nama channel YouTube yang dilansir dari laman resmi Bantuan YouTube. Silahkan simak informasinya hingga tuntas.
Ganti Nama Channel di Android
- Pertama-tama, buka aplikasi YouTube di perangkat Android kamu. Pastikan perangkat yang kamu gunakan terhubung ke jaringan internet yang stabil.
- Setelah aplikasi terbuka, silahkan klik ikon foto profil akun kamu.
- Nantinya, kamu akan diarahkan ke halaman profil akun.
- Langkah selanjutnya, klik Lihat channel yang ada di bagian bawah nama akun kamu.
- Berikutnya, klik ikon pensil untuk mengedit.
- Di halaman Setelan channel, silahkan masukkan nama channel baru di kolom Handle, lalu klik Simpan.
- Selesai.
Cara Mengganti Nama Channel YouTube via iPhone
- Buka YouTube di perangkat kamu.
- Di halaman utama, klik foto profil akun.
- Berikutnya, silahkan klik Edit dengan ikon pensil pada bagian deskripsi channel.
- Untuk mengganti nama channel YouTube, klik edit di samping nama channel kamu. Selanjutnya, masukkan nama channel baru.
- Terakhir, klik Simpan.
Ganti Nama Channel YT Melalui Komputer
- Pertama-tama, buka browser yang biasa kamu gunakan di perangkat kamu.
- Silahkan kunjungi website YouTube Studio dan login.
- Setelah halaman YouTube Studio tampil, klik menu Penyesuaian pada bagian kiri halaman.
- Berikutnya, klik Profil.
- Langkah selanjutnya, ubah nama channel pada bagian Nama sebutan channel.
- Terakhir, klik Publikasikan untuk mengkonfirmasi.
Dampak Mengganti Nama Channel YouTube
Perlu diketahui bahwa mengganti nama channel YouTube ada dampak negatifnya. Berikut ini merupakan dampak dari mengganti nama channel YouTube yang dirangkum dari berbagai sumber.
- Kehilangan Verified Account pada channel yang telah terverifikasi.
- Kemungkinan berkurangnya subscriber tinggi, karena subscriber tidak mengenali nama channel dan beralih ke channel lain.
- Channel baru YouTube tidak bisa ditemukan.
Jadi, sebelum memutuskan untuk mengganti nama channel YouTube, pastikan kamu telah siap jika ada dampak yang berpengaruh pada channel YouTube kamu.
BACA JUGA: Spesifikasi Oppo Find X9 Ultra Bocor, Usung Kamera Periskop 200MP?
Itu dia tata cara mengganti nama channel YouTube di HP dan komputer, lengkap dengan informasi mengenai dampak dari penggantian nama channel. Terima kasih telah menyimak hingga tuntas, semoga bermanfaat.